Kemeriahan begitu terasa di alun-alun kota reog Ponorogo. Meskipun cuaca gerimis, peserta penggembira dengan semangat dan antusias mengikuti Pembukaan Musyawarah Wilayah Ke-16 Muhammadiyah Jatim. Acara yang digelar 5 tahunan kali ini mengangkat tema membumikan Islam berkemajuan memajukan Timur.
Dikutip dari laman website Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG), Musyawarah tertinggi Muhammadiyah tingkat provinsi berlangsung dua hari mulai tanggal 24-25 Desember 2022. Acara kemudian dilanjutkan di Expotorium Universitas Muhammadiyah Ponorogo (UMPO).
Para penggembira mulai berdatangan dari seluruh penjuru daerah. Disediakan 10.000 bakso gratis untuk para penggembira dan peserta. Selain itu, tedapat banyak hiburan seperti marching band, pementasan 16 Reog Ponorogo , tari kidung, musikalisasi tari dan puisi. Pada kemeriahan kali ini terdapat 16 Reog ditampilkan. 2 diantaranya adalah Reog Singo Suryo Taruno SMK Muhammadiyah 3 Dolopo. Selain itu guru serta karyawan SMK Muhammadiyah 3 Dolopo juga ikut serta menjadi penggembira memeriahkan alun-alun kota Ponorogo.
Acara dihadiri tamu penting diantaranya Menko PMK Muhadjir Effendy, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, dan wakilnya Emil Elestianto Dardak. Selain itu, Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir, Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Abdul Mu’ti, Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah Saad Ibrahim, serta tak lupa Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko. Terdapat juga, 6 paralayang motor membawa bendera Muhammadiyah dan Musywil.
Musyawarah Wilayah Muhammadiyah ke-16 Jatim yang diselenggarakan di Universitas Muhammadiyah Ponorogo adalah kesemapatan bagi kader Muhammadiyah dari tingkat daerah hingga ranting untuk melakukan silaturahmi. Semuanya, dari berbagai daerah dan dari berbagai status. Harapan kedepan untuk Muhammadiyah untuk terus semakin maju.
BELASAN REOG HIBUR PESERTA DAN PENGGEMBIRA MUSYWIL KE-16 MUHAMMADIYAH JATIM DI ALUN-ALUN PONOROGO
Admin